Mataram-MTsN 3 Mataram. Dalam rangka memeriahkan Hari Santri 2024, MTsN 3 Mataram menggelar berbagai kegiatan. Seluruh rangkaian kegiatan diikuti oleh seluruh Keluarga Besar MTsN 3 Mataram.
Rangkaian kemeriahan peringatan Hari Santri 2024 diawali dengan kegiatan Khataman Al-Qur’an pada hari Sabtu, 19 Oktober 2024. Kegiatan khataman ini sekaligus menjadi titik awal kegiatan khataman bulanan yang akan dilaksanakan oleh seluruh keluarga besar MTsN 3 Mataram. Rencananya, pada hari Sabtu ketiga setiap bulan akan dilakukan khataman bulanan yang diberi label Sabtu Berkah. Khataman ini juga menjadi salah satu aktivitas Sabtu pagi di MTsN 3 Mataram di samping kegiatan Sango Santri pada Sabtu pertama, Presentasi Hasil Literasi pada Sabtu kedua, dan Senam Sehat pada Sabtu terakhir.
Pola pengelompokan khataman berdasarkan kelas. Masing-masing kelas terbagi dalam empat kelompok yang mendapatkan bacaan setengah juz al-Qur’an. Dari seluruh kelas, ada 60 kelompok.
Apel bendera menjadi kegiatan kedua Hari Santri 2024. Dengan berpakaian sarung dan berbaju putih dilengkapi dengan kopiah atau jilbab hitam, seluruh keluarga besar MTsN 3 Mataram mengikuti seluruh rangkaian apel upacara bendera. Pakaian ala santri dikenakan pula oleh seluruh petugas upacara, tidak terkecuali pengibar bendera dengan formasi lengkap. Meski mengenakan pakaian ala santri, pengibar dan seluruh petugas menjalankan tugasnya dengan sangat baik dan sukses.
Dalam sambutan Menteri Agama yang disampaikan oleh Pembina Upacara, H. Ahmad Muzayyin ditegaskan bahwa santri juga bisa mengambil peran penting di negara tercinta. Santri bisa berperan apa saja, dari tingkat terendah sampai yang tertinggi, seperti presiden.
Usai upacara bendera dilaksanakan, Kepala Madrasah, H. Marzuki, S.Pd. memberikan sambutan. Dalam kesempatan tersebut, beliau menceritakan sejarah munculnya Hari Santri. “Resolusi Jihad yang digaungkan oleh Hadratusy Syaikh KH Hasyim As’ariy pada 22 Oktober 1945 menjadi pemicu munculnya peristiwa heroik 10 November 1945,” tambahnya.
Sebelum menutup sambutannya, Kepala Madrasah memberikan kuis kepada seluruh siswa dengan memberikan dua pertanyaan. Setiap pertanyaan yang berhasil dijawab oleh siswa, diberikan hadiah langsung uang tunai sebagai motivasi untuk para siswa.
Setelah Kepala Madrasah menyelesaikan sambutannya, Keluarga Besar MTsN 3 Mataram secara bersama melantunkan shalawat. Berkat shalawat yang dilantunkan, Keluarga Besar MTsN 3 Mataram berharap mendapatkan keberkahan dan ridho dari Allah Swt. dalam menjalankan tugas di MTsN 3 Mataram.
Di ujung acara, siswa dan siswi diberikan kesempatan untuk menampilkan kemampuannya dalam membawakan beberapa lagu pop religi. Dengan penuh antusias siswa-siswi utusan masing-masing kelas menunjukkan kemampuannya melantunkan lagu yang telah mereka pilih sehari sebelumnya.
Semoga kita semua mampu melanjutkan perjuangan para ulama dan santri yang telah mengobarkan semangat perjuangan melawan penjajah. (Humas/AM)
Beri Komentar